rekamanjejakhijau.com

Yuk, Kenalan dan Paham Manfaat SEO On Page

Sebenarnya sudah lama dengar istilah SEO, iya sekedar tahu saja. Tapi belum kenal dan paham manfaat SEO On Page secara mendalam. Ketika mulai mengikuti kelas blogging secara serius di blogspedia coaching batch 4, para coach seringkali menyebut istilah SEO. Mereka juga berjanji akan mengenalkan SEO on Page. Yeaah, akhirnya kesempatan itu datang juga setelah melewati materi demi materi, tentu dengan tugas-tugas menantangnya. Ini dia, sedikit catatan pengertian dan pentingnya paham manfaat SEO On Page.

Kenalan dengan SEO On Page

pengertian seo on page

Sebelum kenalan dengan SEO on Page, terlebih dahulu kenalan dengan induknya dulu ya. SEO adalah kepanjangan dari Search Engine Optimization, suatu teknik yang mampu membuat halaman website atau blog mendapatkan peringkat tertinggi dan menaikkan frekuensi kemunculan website di halaman pertama pada hasil pencarian di mesin pencari. 

Ada dua jenis SEO, yaitu SEO On Page dan SEO Off Page. Di kesempatan kali ini, akan berkenalan lebih dalam dengan SEO On Page. Mengenai SEO Off Page, insyaallah akan di bahas di lain waktu. 

SEO On Page adalah teknik yang dilakukan penulis untuk menaikkan peringkat hasil pencarian dan memudahkan mesin pencari mengenal website Anda secara tepat dengan cara membuat pengaturan sedemikian rupa pada pengaturan internal website. Pengaturan ini memberikan manfaat pada website Anda, sehingga mendapat perhatian khusus dari mesin pencari dan menjadikannya peringkat teratas.

Teknik SEO On Page Versi Blogspedia ?

kaidah penerapan seo on page versi blogspedia
Referensi : Blogspedia

1. Judul

Lakukan riset, tentukan keyword dan sematkan dalam judul dengan maksimal 50 karakter

2. Permalink

Lagi-lagi keyword wajib unjuk gigi di permalink. Kata-kata di permalink boleh sesuai atau sedikit modifikasi dari judul dengan maksimal 75 karakter

3. Deskripsi

Tuliskan deskripsi singkat mengenai isi artikel dengan maksimal 150 karakter dan jangan lupa cantumkan keyword

4. Paragraf Pertama

Buat tulisan di paragraf pertama dengan mencantumkan keyword

5. Stop Cara Lama Penulisan Keyword

Keyword tidak perlu ditulis dengan pengaturan tebal (bold), miring (italic) atau digaris bawah (underline)

6. Paragraf Akhir

Jangan lupa sisipkan kembali keyword di akhir paragraf

Jumlah KataTidak ada aturan baku mengenai jumlah kata, walau pada umumnya adalah 300 - 800 kata. Di sini yang perlu diperhatikan adalah artikel yang dibuat menjawab kebutuhan netizen di kolom pencarian mesin pencari.

7. Optimalkan Paragraf

Gunakan kalimat yang sngkat dan hindari banyak kalimat majemuk dalam satu paragraf. Dalam satu paragraf terdiri dari 2-3 kalimat dan jangan gunakan kalimat pasif.

8. Heading

Tentukan paragraf mana yang termasuk kategori heading, sub heading, minor heading

9. Optimasi Pada Gambar

Berikan nama file gambar yang sesuai dengan keyword

10. Link pada Artikel

Berikan internal dan eksternal link pada artikel

Gunakan LSI keywordLatent Semantic Indexing keyword adalah kata kunci turunan. Kata kunci ini berupa padanan kata atau masih terkait dengan dari keyword utama
Share di Media SosialZaman sekarang, banyak netizen yang mencari info lewat media sosial. Jadi manfaatkan peluang tersebut dengan memberikan iklan atau cuplikan artikel Anda di media sosial, seperti facebook, twitter, instagram dan lainnya. Harapannya, netizen akan mampir di blog atau website Anda

11. Lakukan Inspect URL

Mendaftarkan blog untuk analisa di Google Analytics dan Google Console

12. Gunakan LSI Keyword

Latent Semantic Indexing keyword adalah kata kunci turunan. Kata kunci ini berupa padanan kata atau masih terkait dengan dari keyword utama

13. Share di Media Sosial

Zaman sekarang, banyak netizen yang mencari info lewat media sosial. Jadi manfaatkan peluang tersebut dengan memberikan iklan atau cuplikan artikel Anda di media sosial, seperti facebook, twitter, instagram dan lainnya. Harapannya, netizen akan mampir di blog atau website Anda

14. Lakukan Inspect URL

Mendaftarkan blog di Google Analityc dan Google Console

Paham Manfaat SEO On Page

Setelah mengutak-atik pengaturan internal website atau blog sesuai teknik di atas, lalu apa saja manfaat SEO on Page, simak penjelasan berikut:

Menaikkan Peringkat di Mesin Pencari

Mesin pencari akan mudah mengenal artikel Anda yang telah disisipi keyword. Terlebih lagi keyword tersebut sedang dicari atau trend di kolom pencarian. Nanti mesin pencari dengan algoritmanya akan merekomendasikan artikel Anda di halaman pertama hasil pencarian.

Membuat Konten Jadi Berkualitas

Karena Anda berusaha menerapkan teknik SEO On Page, bisa dijamin isi artikel menjadi lebih berkualitas, akurat dan terpercaya.

Menebar Manfaat Lebih Luas

Tujuan utama penulis artikel adalah menebarkan manfaat seluas-luasnya kepada pembaca. Nah, agar artikel bisa tersebar secara luas maka perlu bantuan teknik SEO on Page. Kebalikannya, mau sebagus dan sebanyak apapun artikel Anda, tidak akan terjangkau oleh mesin pencari dan netizen. Lama-kelamaan usaha yang dikerahkan untuk menulis seolah menjadi sia-sia dan bisa menyurutkan alasan Anda mengelola blog

Meningkatkan Traffic Blog

Inilah akibat penerapkan SEO on Page, traffic blog meningkat dari sebelumnya. Apalagi jika artikel Anda dimuat pada halaman pertama mesin pencari

Meningkatkan Personal Branding / Brand Awarness

Semain banyak netizen yang berkunjung ke blog, maka blog dan personal branding Anda semakin dikenal. Jika Anda berjualan produk melalui blog, maka produk akan dikenal juga (Branding Awarness)

Mengasah Kreativitas dan Skill Secara tidak langsung,

Anda akan semakin kreatif menentukan keyword dan menyisipkannya di beberapa paragraf artikel. Kemampuan menulis Anda tentunya semakin meningkat pula bukan? Selain itu, Anda semakin terampil mencari dan menentukan strategi bagaimana meraih perhatian mesin pencari.

Haus akan Ilmu

Menjadikan Anda selalu ingin belajar, karena teknik SEO on Page akan terus mengalami perkembangan setiap tahunnya.
keuntungan seo on page

Penutup

Bagi seorang blogger, sangat penting kenal dan paham manfaat SEO on Page. Karena ini adalah nyawa yang menjadikan blog atau website Anda dikenal oleh mesin pencari, sehingga merekomendasikan blog Anda kepada netizen yang sedang kebingungan mencari jawaban dari permasalahannya. Walau cara ini tidak didapatkan secara instan, percayalah semakin terlatih skill Anda menerapkan teknik SEO on Page lambat laun mesin pencari akan melirik dan mengenal blog Anda. Dengan segudang manfaat SEO On Page, apakah Anda masih ingin melewatkannya ?

Jika masih bingung tentang SEO on Page, yuk lanjut diskusi di kolom komentar

13 komentar

Terimakasih sudah berkunjung dan meninggalkan jejak di kolom komentar. Semoga artikel ini bermanfaat.
  1. Mbak makasii artikelnya lengkap sekali penjabarannya

    BalasHapus
  2. sama nih mbak, udh lama tau ttg SEO, tp ya br bener2 mau belajar pas di coaching Blogspedia

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahaha iya, karena ada coach yang bisa ditanya2. Jadi mau belajar 😅

      Hapus
  3. Paling khawatir tidak bisa menebar manfaat lebih luas kalau tidak paham SEO. Jadi perlu belajar terus nih. Terima kasih informasinya Kak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener, awalnya aku juga begitu. Yang penting isinys bermanfaat,tapi kalau tidak paham ilmu seo on page. Yah kapan bermanfaat beneran

      Hapus
  4. Semangat terus belajar buat kita

    BalasHapus
  5. Cocok banget buat jiwa pembelajar ya SEO ini

    BalasHapus
  6. Nggak mau melewatkannya dong, tapi ya itu pelan-pelan soalnya masih pemula belum benar-benar hafal

    BalasHapus
  7. Ternyata SEO ini banyak manfaatnya ya.. makin belajar makin tertantang

    BalasHapus
  8. keren banget penjelasan kakak tentang SEO, kata-kata nya juga tapi dan muda dipahami ✨

    BalasHapus